Cleo meluncurkan varian produk baru dengan kemasan ramah lingkungan bernama Cleo Eco Green. Peluncuran produk ini merupakan salah satu bentuk #BaktiKamiUntukBumi dalam memberi kontribusi positif bagi lingkungan.
Permasalahan plastik masih menjadi persoalan yang dihadapi bersama. Pada tahun 2019, Indonesia tercatat memproduksi 3,2 juta ton sampah plastik. 87% diantaranya mencemari lautan akibat tidak terkelola dengan baik. Cleo Eco Green hadir sebagai hadiah bagi Indonesia dan bentuk kepedulian kami dalam mendukung program pemerintah dalam mengurangi limbah plastik.
Setiap botol Cleo Eco Green terbuat dari 100% plastik rPET yang merupakan hasil daur ulang dengan standar food grade dari FDA dan BBKK. Untuk bahan baku, Cleo bekerja sama dengan SOKA yang juga merupakan anak perusahaan dari Tancorp Group. SOKA merupakan perusahaan pengolahan plastik yang mendaur ulang plastik limbah menjadi rPET. Kualitas rPET yanng dihasilkan setara dengan biji plastik murni.
Melalui produk Cleo Eco Green kami mengajak masyarakat untuk lebih bijak dalam mengelola bekas kemasan plastik sekali pakai untuk mengurangi pencemaran lingkungan.